- Buatlah sebuah dokumen di excel 2007 dengan sembarang dokumen.
- Jika sudah selesai, lakukan print preview untuk memastikan data mana yang akan kalian cetak.
- Klik tombol Office Button -> Print -> Print (yang ada di pojok kiri atas).
- Maka akan muncul form print.
- Pilih jenis printer/nama printer yang sudah terinstal di komputer/laptop kita, kali ini saya menggunakan printer hp Laset Jet 1010.
- Kemudian klik Properties yang ada di pojok kanan atas pada form print. Maka akan muncul seperti pada gambar berikut ini:
- Pada tab finishing, terdapat tulisan "Pages per Sheet", ganti angka 1 menjadi 2 dengan cara klik tombol segitiga. Kalian bisa pilih beberapa angka "1" atau "2" dll, tapi untuk tutorial ini kita fokus menggunakan angka 2. Kemudian teman-teman bisa klik tombol Print Page Borders untuk memberikan garis border halaman. Jika sudah maka tekan tombol OK.
- Kembali pada form print. Pilih Page(s) From To yang ada di print range ketikan angka From 1 dan To 2. Lihat pada gambar berikut ini, jika sudah selesai tekan tombol OK.
- Tunggu sampai proses pencetakan ke kertas selesai. dan lihat hasilnya..
Demikian tutorial kali ini, semoga bermanfaat.
by Mas Ahmad Fadholi - KomunitasKu
Mencetak 2 halaman dalam 1 lembar kertas di excel 2007
Fungsi data validation merupakan sebuah tools dari ms. office excel agar tidak terjadi kesalahan dalam penginputan data dimana data tersebut sudah terdaftar dalam list database. Adapun contoh sebagai berikut :
Membuat data validation di excel 2007 bagian 1
Fungsi form login ini digunakan untuk validasi suatu aplikasi dengan tujuan untuk keamanan aplikasi tersebut.
Pertama-tama bukalah program visual basic kalian :
- Start - All program - visual basic 6.0.
- Pilih yang standard.exe
- Buat Form baru dengan nama Form_Login dan Form_Utama seperti berikut ini :
- Sekarang isikan kode-kode program berikut ini di form_login :
- Penjelasan dari code tersebut adalah sebagai berikut :
Option Explicit
Private Sub Command1_Click()
If Text1.Text = "admin" And Text2.Text = "admin" Then
Unload Me
Form_Utama.Show
Form_Utama.mnfile.Enabled = True
Form_Utama.mninsert.Enabled = True
Form_Utama.mnformat.Enabled = True
ElseIf Text1.Text = "kasir" And Text2.Text = "kasir" Then
Unload Me
Form_Utama.Show
Form_Utama.mnfile.Enabled = False
Form_Utama.mninsert.Enabled = True
Form_Utama.mnformat.Enabled = True
Else
MsgBox "User name atau password salah"
Exit Sub
End If
End Sub
Private Sub Command2_Click()
End
End Sub
Logikanya seperti ini, Jika User Name di isi dengan nama "admin" dan password "admin" kemudian user menekan tombol "Login" maka Form_Login akan keluar dan Form_Utama akan tampil dan menu File, Insert, Format masing-masing akan aktif.
Akan tetapi jika username di isi "kasir" dan password "kasir" kemudian user menekan tombol "Login" maka Form_Login akan keluar dan Form_Utama akan tampil kemudian menu File akan tidak aktif dan insert, format akan aktif.
Dan jika username dan password di isi dengan nama lain, maka akan muncul pesan "User name dan password salah". Sedangkan Command2 berfungsi untuk membatalkan masuk aplikasi.
Demikian tutorial singkat ini dibuat, semoga bermanfaat.