Home » » Cara Mudah Membuat Blog Gratis di Blogspot Terbaru

Cara Mudah Membuat Blog Gratis di Blogspot Terbaru

Cara Mudah Membuat Blog Gratis di Blogspot Terbaru
Mas Fadholi Blog - Akhir-akhir ini dunia blogging semakin sangat di gemari. Mereka yang membuat blog biasanya mempunyai berbagai macam tujuan, Ada yang bertujuan untuk sekedar berbagi artikel, untuk tugas sekolah/kampus, untuk informasi profil perusahaan, bahkan hingga tempat mendulang rejeki yang melimpah ruah dengan berjualan atau berafiliasi dengan perusahaan lain. Itu semua bersumber dari yang namanya blog.

Membuat blog ada berbagai macam jenisnya, ada blog berbayar yang biasanya menggunakan domain sendiri .com .net .co.id, dan ada juga blog yang gratisan misal dari wordpress dan juga blogspot. Tentunya berbagai macam cara tersebut telah dipaparkan oleh master-master blog. Namun tidak ada salahnya apabila saya juga ingin berbagi cara membuat blog tersebut. Dalam artikel ini saya akan paparkan bagaimana cara mudah membuat blog gratis dengan blogspot. Berikut ini tahap-tahap dalam pembuatan blog tersebut:

  1. Pertama-tama tentunya komputer sobat harus sudah terkoneksi dengan jaringan internet.
  2. Bukalah web browser sobat, saya menggunakan google crome.
  3. Ketiklah www.blogger.com di kotak alamat url, sehingga akan muncul seperti gambar berikut ini.
  4. Cara Mudah Membuat Blog Gratis di Blogspot Terbaru
  5. Klik tombol CREATE YOUR BLOG untuk proses membuat blog. Namun terlebih dahulu sobat harus memiliki akun gmail untuk masuk ke blogger tersebut. Silakan baca Cara Mudah Membuat Blog Gratis di Blogspot Terbaru.
  6. Silakan masukkan nama email dan password gmail sobat yang sebelumnya telah terdaftar.
  7. Cara Mudah Membuat Blog Gratis di Blogspot Terbaru
  8. Setelah itu maka sobat akan diarahkan ke kotak pembuatan blog. Isilah data-data tersebut kemudian tekan tombol Create blog!.
  9. Cara Mudah Membuat Blog Gratis di Blogspot Terbaru
    Keterangan :
    Title:Digunakan untuk menentukan judul blog sobat.
    Address:Digunakan untuk menentukan alamat blog di url. Silakan isikan alamat blog sobat yang belum tersedia di google.
    Template:Digunakan untuk mengatur jenis tampilan blog yang sobat inginkan. Ada berbagai macam jenis template blog baik itu yang gratis maupun yang berbayar.
  10. Selamat sobat telah berhasil mempunyai blog pribadi. Berikut ini tampilan halaman blog pribadi sobat. Tampilan tersebut yang digunakan untuk melakukan pengaturan tampilan blog sobat dari mulai mengatur tampilan blog hingga melakukan posting blog untuk isi artikel di blog sobat.
  11. Cara Mudah Membuat Blog Gratis di Blogspot Terbaru

Demikianlah tutorial Cara Mudah Membuat Blog Gratis di Blogspot Terbaru. Jika ada yang kurang jelas atau koreksi, saya sangat senang sekali sobat tinggalkan komentar dibawah ini. Jika sobat ingin membaca artikel yang lain silakan kunjungi di Daftar Isi. Terima kasih telah mampir di blog mas fadholi, semoga bermanfaat.

0 Komentar:

Post a Comment