Tata Cara Bayar Pajak Menurut Dirjen Pajak Bagi Pemula

Tata Cara Bayar Pajak Bagi Pemula. Banyak orang yang masih awam mengenai pajak, mengira bahwa membayar pajak itu di kantor pajak. Padahal yang sebenarnya adalah kantor pajak berfungsi hanya untuk kegiatan administratif perpajakan saja, sedangkan menyetorkan uangnya untuk membayar pajak hanya bisa dilakukan di Bank atau Kantor Pos.

Seperti yang kita ketahui bersama bahwa Indonesia menerapkan sistem self assessment yaitu suatu sistem perpajakan yang memberikan kepercayaan dan tanggungjawab kepada wajib pajak untuk menghitung, membayar dan melaporkan sendiri pajak terutang baik wajib pajak badan maupun perorangan.

Membayar atau menyetor pajak dapat dilakukan melalui banyak cara diantaranya dapat menyetor langsung ke teller bank, kantor pos, mesin ATM, atau internet banking. Namun tidak semua bank dapat menerima pembayaran pajak, hanya bank yang ditunjuk yang dapat melakukan pembayaran pajak termasuk pembayaran melalui mesin ATM maupun internet banking.

Kalau dulu, sebelum bayar pajak terlebih dahulu kita harus isi formulir Surat Setoran Pajak (SSP) yang dapat diambil di KPP terdekat. Namun mulai 1 Juli 2016 dirjen pajak telah mewajibkan kepada wajib pajak bahwa penyetoran pajak harus melalui ebilling terlebih dahulu.

Setelah kita mendapatkan kode ebilling tersebut, kita sudah dapat melakukan pembayaran pajak sesuai dengan kode ebilling serta tagihan yang tertera di dalam ebilling tersebut. Cara melakukan pembayaran yang paling praktis yaitu melaui internet banking, namun cara ini hanya beberapa bank tertentu yang tersedia yaitu Bank Mandiri, BNI, BRI dan bank umum milik BUMN lainnya. Dengan adanya ebilling kita hanya duduk manis di depan komputer dengan menerbitkan kode ebilling lalu pembayarannya dapat dilakukan di depan komputer juga tanpa kita harus datang di bank.


CARA MENDAPATKAN KODE EBILLING

Ada banyak cara yang dapat dilakukan untuk menerbitkan kode ebilling diantaranya melalui SMS, akses situs djponline.pajak.go.id, akses situs sse.pajak.go.id, akses situs sse2.pajak.go.id, dan akses situs sse3.pajak.go.id. Namun cara yang akan saya berikan yaitu dengan cara mengakses situs djponline.pajak.go.id, mengingat cara ini yang paling mudah aksesnya tanpa ada ganguan (menurut pengalaman yang telah saya alami).

Sebelum anda dapat mengakses situs djponline.pajak.go.id, terlebih dahulu anda harus mendaftarkan diri anda / NPWP anda ke KPP dimana anda mendaftar untuk mendapatkan nomor EFIN. Nomor EFIN ini berfungsi agar mendapatkan akses djponline tersebut. Dengan anda dapat mengakses djponline tersebut, maka anda akan dapat menggunakan fasilitas ebilling maupun efilling (laporan pajak tahunan).

  1. Silakan anda masukkan url https://djponline.pajak.go.id lalu enter. Maka anda akan diarahkan ke halaman login.

  2. Tata Cara Bayar Pajak Menurut Dirjen Pajak Bagi Pemula

  3. Isilah nomor NPWP, password, dan kode captcha (kode ini akan selalu berubah-ubah). Jika sudah tekan tombol Login.
  4. Pada pojok kanan atas, tekan tombol E-BILLING. Lalu anda akan dibawa ke link url https://sse2.pajak.go.id, silakan masukkan npwp, password dan kode captcha jika disuruh login kembali.

  5. Tata Cara Bayar Pajak Menurut Dirjen Pajak Bagi Pemula

  6. Jika sudah, tekan tombol Isi SSE (tanda panah merah).

  7. Tata Cara Bayar Pajak Menurut Dirjen Pajak Bagi Pemula

  8. Pada Formulir Surat Setoran Elektronik, isilah data-data pembayaran pajak anda. Jika sudah pada bagian bawah tekan tombol Simpan. Silakan pilih konfirmasi Ya - kemudian tekan OK.

  9. Tata Cara Bayar Pajak Menurut Dirjen Pajak Bagi Pemula

  10. Pada tombol bagian bawah akan muncul tombol Terbitkan Kode Ebilling, tekan tombol tersebut. Jika muncul pesan sukses silakan tekan tombol OK.

  11. Tata Cara Bayar Pajak Menurut Dirjen Pajak Bagi Pemula

  12. Pada bagian pojok kanan bawah, tekan tombol Cetak Kode Billing. Silakan tunggu sampai muncul form hasil cetakan dalam bentuk file pdf.

  13. Tata Cara Bayar Pajak Menurut Dirjen Pajak Bagi Pemula

  14. Jika sudah muncul kode ebilling, langkah selanjutnya yaitu lakukan Cetak kode tersebut.

  15. Tata Cara Bayar Pajak Menurut Dirjen Pajak Bagi Pemula

  16. Bawalah hasil cetakan kode ebilling tersebut ke bank. Serahkan hasil cetakan tersebut beserta uang ke bagian teller bank.
  17. Jika sudah, maka anda akan mendapatkan bukti pembayaran. Pastikan bahwa struk tersebut telah tertulis kode NTPN (Nomor Transaksi Penerimaan Pajak). Lakukan copy dokumen tersebut, copian untuk dilaporkan ke pajak sebagai lampiran dan yang asli dilakukan arsip.
  18. Sampai disini proses pembayaran pajak melalui teller bank telah selesai.

Demikian tutorial tata cara bayar pajak penghasilan bagi pemula. Semoga artikel ini bermanfaat bagi pembaca. Jika ada yang kurang jelas, silakan tinggalkan komentar dibawah ini. Terima kasih

Belajar Mengenal Dasar Program Visual Basic 6.0

Visual basic 6.0 merupakan jenis bahasa pemrograman yang menggunakan tampilan grafis atau sering disebut GUI / Graphical User Interface yang digunakan untuk membuat sebuah aplikasi berbasis desktop. Aplikasi desktop merupakan aplikasi yang penggunaannya harus dilakukan instalasi di Operating System (OS) seperti Windows, Linux, dan lain sebagainya.

Ada banyak jenis bahasa pemrograman yang ada di dunia ini. Beberapa bahasa pemrograman desktop tersebut yaitu Visual Basic, Java, Delphi, dan masih banyak yang lainnya. Namun bahasa pemrograman desktop yang paling banyak digunakan oleh kalangan programmer yaitu diantara ketiga bahasa yang saya sebutkan tadi.

Di dalam pemrograman visual basic sendiri sebenarnya sudah mengalami perubahan versi. Di mulai dari versi yang paling awal hingga versi visual basic 6.0. Diantara beberapa versi tersebut, yang paling sering digunakan oleh kalangan programmer yaitu visual basic 6.0.

Meskipun visual basic 6.0 untuk sekarang ini sudah dinyatakan ditutup oleh pemiliknya karena sudah fokus dengan visual basic .net, namun kenyataannya masih banyak yang menggunakan program visual basic 6.0 baik di dunia pendidikan maupun industri. Selain bahasa program tersebut mudah untuk dipelajari, juga mudah untuk digunakan untuk membuat sebuah aplikasi sesuai dengan kebutuhan.

Dalam artikel blog mas Fadholi kali ini, saya akan membahas mengenai belajar mengenal dasar pemrograman visual basic 6.0. Diharapkan artikel ini adalah langkah awal anda belajar pemrograman visual basic 6.0 dengan baik.

Mengenal Lingkungan Visual Basic 6.0

Seperti program-program lainnya, di dalam visual basic 6.0 terdapat lingkungan kerja yang harus anda pahami sebelum menjalankan sebuah program. Diantara lingkungan kerja tersebut antara lain titlebar, menubar, toolbar, toolbox, form window, code window, project explorer, properties, dan form layout.


Belajar Mengenal Dasar Program Visual Basic 6.0

  1. Titlebar
  2. Merupakan tempat untuk menampilkan judul proyek visual basic.

  3. Menubar
  4. Merupakan daftar menu yang digunakan untuk melakukan perintah-perintah di visual basic.

  5. Toolbar
  6. Merupakan daftar shortcut menu yang digunakan untuk melakukan sebuah perintah di visual basic.

  7. Toolbox
  8. Merupakan tempat berkumpulnya objek yang akan ditempatkan di form. Diantara objek tersebut antara lain Label, Textbox, Frame, CommanButton, CheckBox, OptionButton, dan lain sebagainya.

  9. Form Window
  10. Merupakan tempat yang digunakan untuk membuat sebuah form dan menempatkannya objek-objek toolbox. Di form ini anda dapat mendesain tampilan program sesuai dengan yang anda inginkan.

  11. Code Window
  12. Merupakan tempat yang digunakan untuk menulis kode perintah program di visual basic. Jendela ini adalah tempat untuk menulis kode-kode instruksi program sesuai kebutuhan programmer. Tanpa anda menulis kode perintah program, maka form tidak akan berjalan sama sekali. Sehingga itulah mengapa jendela code ini merupakan yang paling penting di visual basic.

    Ada dua tombol dan satu jendela kode yang harus anda pahami:


    Belajar Mengenal Dasar Program Visual Basic 6.0

    1. Object
    2. Tombol kotak bersegi tiga ini merupakan kumpulan daftar obyek/list object yang tersedia di form yang sedang aktif berdasarkan nama-nama obyek.
    3. Procedure
    4. Tombol kotak bersegi tiga ini merupakan kumpulan daftar prosedur pada setiap object. Setiap object memiliki prosedur masing-masing. Salah satu contoh object CommandButton menggunakan prosedur Click atau DblClick dan lain sebagainya.
    5. Code
    6. Disinilah jendela yang paling penting yaitu jendela kode. Tempat menuliskan perintah-perintah object sesuai prosedurnya masing-masing. Kesalahan kode, akan mengakibatkan program terjadi error.

  13. Project Explorer
  14. Merupakan tempat untuk menampilkan file-file proyek terkait. Di dalam program visual basic 6.0 terdapat istilah project dan setiap project terdapat beberapa file yang akan mendukung project tersebut diantaranya form, modul, class module, user control, dan lain sebagainya.

  15. Properties
  16. Merupakan tempat untuk melakukan pengaturan informasi object dan form. Seperti nama form, warna form, nama tombol, dan lain sebagainya.

  17. Form Layout
  18. Merupakan jendela untuk melihat posisi form ditampilkan di layar monitor. Ketika membuat sebuah form, maka apakah akan ditampilkan di posisi tengah, atas/bawah, kiri/kanan. Secara default form akan tampil sesuai dengan jendela form tersebut, meskipun kita dapat mengaturnya sesuai keinginan berdasarkan kode program maupun melalui jendela properties.


Belajar Membuat Program Pertama Anda di Visual Basic 6.0

Sebagai langkah awal anda belajar pemrograman, silakan ikuti langkah-langkah berikut ini dalam membuat sebuah aplikasi sederhana di visual basic 6.0. Dalam program ini, saya ingin membuat sebuah form dan menulis kode instruksi sederhana dengan menampilkan pesan "Hello world!!!, Ini program pertama saya".

  1. Silakan anda buka program visual basic 6.0.
  2. Selanjutnya pada tab New pilih Standard EXE ->> lalu klik tombol Open.

  3. Belajar Mengenal Dasar Program Visual Basic 6.0

  4. Pada toolbox, silakan pilih CommandButton dengan cara klik 2x object CommandButton maka secara otomatis object telah tampil di Form. Atau anda klik object ->> lalu anda pilih lokasi penempatan object pada Form dengan cara klik tahan dan geser hingga membentuk ukuran yang diinginkan.

  5. Belajar Mengenal Dasar Program Visual Basic 6.0

  6. Klik 2x pada object Command1 hingga muncul jendela Code.

  7. Belajar Mengenal Dasar Program Visual Basic 6.0

  8. Tuliskan kode program dibawah ini di jendela Code:
  9. Option Explicit

    Private Sub Command1_Click()
       MsgBox "Hello world!!!, Ini program pertama saya"
    End Sub

    Belajar Mengenal Dasar Program Visual Basic 6.0

  10. Untuk menjalankan program tersebut silakan anda tekan tombol F5 pada keyboard.
  11. Maka program anda secara otomatis akan tampil (jika tidak terjadi error).
  12. Silakan tekan tombol Command1 ->> maka akan tampil pesan "Hello world!!!, Ini program pertama saya".

  13. Belajar Mengenal Dasar Program Visual Basic 6.0

Demikianlah tutorial belajar mengenal program visual basic 6.0. Silakan anda pelajari lebih lanjut mengenai program vb6 di menu Visual Basic 6.0 pada kategori Pemrograman di atas. Terima kasih telah berkunjung di blog mas Fadholi, semoga bermanfaat.

Cara Memasang Google Analytics di website atau blog blogger

Bagi anda yang fokus mengelola blog khususnya website bisnis, memasang alat analytics di blog sangat penting dilakukan. Hal tersebut bertujuan untuk mengetahui sejauh mana pencapaian lalu lintas atau trafic website/blog dapat dikelola secara maksimal.

Bagaimana mengetahui karakter pengunjung blog, Negara bahkan kota, bahasa yang digunakan, teknologi yang digunakan, serta berapa jumlah pengunjung blog dan berapa lama pengunjung rata-rata mengunjungi website atau blog kita. Itu semua dapat kita ketahui hanya jika kita telah memasang alat analytics.

Bagaimana hal itu bisa terjadi dan seperti apa prosesnya?

Ketika pengunjung mengunjungi website atau blog kita, disaat itu juga web browser (Google Crome, Mozilla Firefox, Internet Explorer, dsb) akan mengirim data kepada database server secara online. Database server bertugas menyimpan data-data pengunjung website berdasarkan IP Address dan ID pengunjung serta ID pemilik website yang dikunjungi melalui Kode Tracking yang di dapat dari alat analytics. Lalu dari data tersebut kemudian ditampilkan dalam bentuk tabel maupun grafik yang ada di masing-masing alat analytics.


Cara Memasang Google Analytics di website atau blog blogger

Ada banyak jenis alat analytics yang dapat dipasang di dalam website atau blog, baik alat yang berbayar maupun yang gratis. Beberapa contoh alat analytics tersebut yaitu Google Analytics, Histats, Alexa, dan masih banyak lagi yang lainnya. Namun dalam praktek yang akan saya bahas kali ini, saya akan memberikan tutorial memasang analytics menggunakan Google Analytics.


Mendaftar Blog ke Google Analytics

Langkah pertama yang harus anda lakukan sebelum anda memasang google analytics yaitu anda harus sudah mempunyai akun gmail terlebih dahulu. Silakan Anda baca cara membuat akun gmail.

  1. Silakan buka web browser anda dan masuk ke link analytics.google.com menggunakan akun gmail dan password anda yang digunakan untuk website atau blog.

  2. Cara Memasang Google Analytics di website atau blog blogger

  3. Anda akan diarahkan ke tahap awal pembuatan akun google analytics. Klik tombol Sign Up pada sisi sebelah kanan.

  4. Cara Memasang Google Analytics di website atau blog blogger

  5. Pada aplikasi New Account. Silakan anda isi data-data tersebut.

  6. Cara Memasang Google Analytics di website atau blog blogger

    • Silakan anda pilih Website.
    • Account Name : Silakan isi Nama Anda atau Perusahaan Anda.
    • Website Name : Silakan isi Nama website atau blog anda atau sama dengan Nama anda. Tapi sebaiknya disamakan dengan nama website atau blog anda agar mudah diidentifikasi.
    • Website URL : Silakan isi nama url website atau blog anda. Misal: masfadholi.blogspot.com
    • Industry Category : Silakan pilih kategori website atau blog anda.
    • Reporting Time Zone : Pilih lokasi Negara dan Pengaturan Waktu.
    • Silakan centang semua Data Sharing Settings.
    • Jika sudah selesai, tekan tombol Get Tracking ID di bagian paling bawah.
  7. Pada tahap selanjutnya anda akan dihadapkan pada persyaratan layanan google analytics. Silakan pilih jenis bahasa yang anda gunakan lalu tekan tombol I ACCEPT jika anda setuju.

  8. Cara Memasang Google Analytics di website atau blog blogger

  9. Setelah anda setuju dengan ketentuan google analytics. Maka anda sudah berhasil mendaftarkan website atau blog anda di google analytics yang ditandai dengan adanya kode Tracking ID dan script.

  10. Cara Memasang Google Analytics di website atau blog blogger

    • Ada dua kode script yang akan tampil. Kode script yang saya tandai nomor 1 digunakan untuk memasangnya di website atau blog jenis template HTML (ini biasanya untuk blogspot).
    • Sedangkan kode nomor 2 digunakan untuk memasangnya di website atau blog jenis template PHP (ini biasanya untuk wordpress).
    • Pilih salah satu dari kedua kode script Tracking ID tersebut lalu Copy dan pasang di website atau blog.
    • Ingat kode Tracking ID tidak akan menampilkan data jika kita tidak memasangnya di website atau blog kita, karena Tracking ID tidak ada rekam data pengunjung. Silakan ikuti tahap berikutnya cara memasang google analytics di blog.

Memasang Kode Tracking Google Analytics di Website atau Blog

Ketika anda sudah mendapatkan akun google analytics beserta kode trackingnya, maka langkah selanjutnya tinggal kita memasangnya ke dalam website atau blog. Dalam hal ini saya memasangnya di blogger.

  1. Silakan anda masuk ke dalam akun blogger anda yang ingin dipasang google analytics.
  2. Pada menu dashboard, klik menu Template ->> di sebelah kanan klik tombol Edit HTML.

  3. Cara Memasang Google Analytics di website atau blog blogger

  4. Silakan anda Copy dan letakkan kode script Tracking ID tepat di atas kode </head> (seperti pada gambar berikut).

  5. Cara Memasang Google Analytics di website atau blog blogger

  6. Jika script seluruhnya telah tersalin/copy, lalu silakan tekan tombol Simpan template.

Sampai disini tutorial cara memasang google analytics di website atau blog telah selesai. Silakan jika ada yang kurang jelas, bisa anda kirimkan komentar di bawah ini.

Selamat berjuang dan salam hangat dari Mas Fadholi Blog.

Cara Menambahkan Timeline Twitter di Website atau Blog Blogger Terbaru

Setelah sebelumnya saya membahas bagaimana memasang widget fanspage facebook di blog. Dalam tutorial kali ini, saya ingin berbagi tips bagaimana cara menambahkan/memasang kronologi twitter atau timeline twitter tampil di sidebar website atau blospot.

Memasang timeline twitter berguna untuk melihat kronologi admin blog di twitter dari blog secara langsung tanpa harus login di twitter. Banyak blogger masih memasang widget ini agar pengunjung blog dapat melakukan diskusi melalui admin blog di twitter ataupun dengan komunitas lain.

Baik langsung saja simak langkah penjelasan saya berikut ini:

  1. Sebelum anda memasang widget timeline twitter, langkah pertama yang harus dilakukan adalah anda harus mempunyai akun twitter. Jika belum, silakan daftar di www.twitter.com.
  2. Jika anda sudah memiliki akun twitter, langsung saja masuk ke www.twitter.com melalui link ini. Silakan isi data anda menggunakan email atau username dan password.

  3. Cara Menambahkan Timeline Twitter di Website atau Blog Blogger

  4. Klik Profile and settings pada pojok kanan atas ->> lalu pilih Settings and privacy.

  5. Cara Menambahkan Timeline Twitter di Website atau Blog Blogger Terbaru

  6. Terdapat daftar menu sidebar sebelah kiri, pilih Widgets.

  7. Cara Menambahkan Timeline Twitter di Website atau Blog Blogger

  8. Pada layar sebelah kanan, klik link publish.twitter.com.

  9. Cara Menambahkan Timeline Twitter di Website atau Blog Blogger Terbaru

  10. Isilah link alamat profile twitter Anda pada kotak box, lalu tekan tombol panah ke kanan.

  11. Cara Menambahkan Timeline Twitter di Website atau Blog Blogger Terbaru

  12. Pilih Embedded Timeline.

  13. Cara Menambahkan Timeline Twitter di Website atau Blog Blogger Terbaru

  14. Sehingga akan muncul kode widget twitter. Klik tombol Copy Code untuk menyalin kode twitter timeline yang ada di kotak kode.

  15. Cara Menambahkan Timeline Twitter di Website atau Blog Blogger Terbaru

  16. Silakan anda pergi ke dashboard blogger anda. Pilih Layout / Tata Letak ->> klik Add a Gadget / Tambahkan Widget pada sidebar (bebas anda mau menempatkan dimana saja).

  17. Cara Menambahkan Timeline Twitter di Website atau Blog Blogger

  18. Pada layar tambahkan gadget. Silakan anda pilih Basics ->> klik tanda + pada HTML/JavaScript.

  19. Cara Menambahkan Timeline Twitter di Website atau Blog Blogger

  20. Silakan letakkan kode timeline twitter yang telah di Copy tadi ke dalam kotak Content.
  21. <div style="width:auto;height:300px;overflow:auto;">
    Paste kode timeline twitter disini
    </div>
    Tambahkan kode <div> ... </div>. Ganti tulisan warna merah tersebut dengan kode timeline twitter anda. Lihat hasilnya pada gambar berikut ini.

    Cara Menambahkan Timeline Twitter di Website atau Blog Blogger

  22. Lalu tekan tombol Save/Simpan. Silakan lakukan pratinjau untuk melihat hasilnya.

Demikianlah tutorial singkat cara menambahkan/memasang timeline twitter di website atau blog blogger terbaru. Semoga artikel ini bermanfaat bagi anda semua.

Salam hangat dari mas fadholi blog and happy blogging…

Cara Membuat Tabel Dengan Mudah di Microsoft Word

Mas Fadholi Blog – Cara Membuat Tabel Dengan Mudah di Microsoft Word - Pada kesempatan kali ini, kembali saya akan memberikan tutorial menggunakan microsoft word yang membahas tentang pembuatan tabel. Tutorial ini saya tujukan kepada pengunjung setia blog ini. Dalam tutorial ini saya akan menjelaskan sedikit detail tentang pembuatan tabel baik bentuk yang biasa hingga yang sedikit luar biasa.

Tabel berfungsi untuk menampilkan data yang disusun secara terstruktur yang terdiri dari baris dan kolom sehingga data dapat mudah dibaca oleh pengguna laporan.

Tabel ini bermanfaat bagi anda yang ingin membuat sebuah laporan dalam bentuk tabel seperti misalnya laporan inventory gudang atau laporan lainnya yang memerlukan sebuah tabel.


Cara Membuat Tabel Sederhana

  1. Pertama-tama silakan anda buka program microsoft word. Dalam tutorial ini saya menggunakan ms. Word 2013.
  2. Klik menu Insert ->> Table ->> lalu lakukan klik dan tahan hingga membentuk jumlah tabel yang anda inginkan (klik mulai dari baris dan kolom).

  3. Cara Membuat Tabel Dengan Mudah di Microsoft Word

  4. Maka secara otomatis pada layar lembar kerja akan terbentuk sebuah tabel.

  5. Cara Membuat Tabel Dengan Mudah di Microsoft Word

Cara Mengatur Lebar Kolom Tabel

  1. Letakkan kursor di area kolom yang ingin diubah lebarnya.
  2. Pada bagian atas terdapat tampilan penggaris/ruler. Silakan anda arahkan pointer mouse diatas kotak pagar tersebut seperti tanda panah gambar berikut ini.

  3. Cara Membuat Tabel Dengan Mudah di Microsoft Word

  4. Ketika pointer mouse muncul tooltip Move Table Column ->> lalu klik mouse kiri tahan dan geser kanan kiri untuk mengecilkan dan melebarkan.

Cara Mengatur Posisi Rata Teks di Tabel

  1. Letakkan kursor di area kolom dimana teks akan dilakukan pengaturan.
  2. Klik menu Layout ->> pada group box Alignment pilih tombol rata kiri/tengah/kanan seperti yang terlihat pada gambar berikut ini.

  3. Cara Membuat Tabel Dengan Mudah di Microsoft Word

Cara Menambahkan Jumlah Baris dan Kolom

  1. Letakkan kursor di area kolom atau baris yang ingin disisipkan baris atau kolom tambahan.
  2. Klik menu Layout ->> pada group box Rows & Columns pilih tombol yang diinginkan.

  3. Cara Membuat Tabel Dengan Mudah di Microsoft Word

    Penjelasan Gambar diatas:

    Insert Right
    Digunakan untuk menyisipkan kolom baru disebelah kanan saat kursor aktif di kolom tersebut.
    Insert Left
    Digunakan untuk menyisipkan kolom baru disebelah kiri saat kursor aktif di kolom tersebut.
    Insert Below
    Digunakan untuk menyisipkan baris baru dibawahnya saat kursor aktif di baris tersebut.
    Insert Above
    Digunakan untuk menyisipkan baris baru diatasnya saat kursor aktif di baris tersebut.
    Delete Cells...
    Digunakan untuk menghapus baris atau kolom dengan cara menampilkan kotak dialog Delete Cells.
    Delete Columns
    Digunakan untuk menghapus kolom secara langsung saat posisi kursor aktif di kolom tersebut.
    Delete Rows
    Digunakan untuk menghapus baris secara langsung saat posisi kursor aktif di baris tersebut.
    Delete Table
    Digunakan untuk menghapus tabel secara keseluruhan saat kursor aktif di area tabel tersebut.

Cara Menggabungkan 2 Baris atau 2 Kolom atau Lebih Menjadi Satu Baris atau Kolom

Fungsi ini biasanya dilakukan untuk mengatur agar 2 atau lebih baris atau kolom menjadi 1. Gunanya agar judul tampilan label terlihat menyatu dan rapih.

  1. Pertama-tama silakan blok baris atau kolom sebanyak yang ingin digabungkan.
  2. Kemudian klik menu Layout ->> klik Merge Cells pada group box Merge.

  3. Cara Membuat Tabel Dengan Mudah di Microsoft Word

  4. Maka baris atau kolom pada tabel tersebut akan menyatu.

  5. Cara Membuat Tabel Dengan Mudah di Microsoft Word

    Penjelasan Gambar diatas:

    Merge Cells
    Digunakan untuk menggabungkan antara baris atau kolom pada tabel tersebut.
    Split Cells
    Digunakan untuk menyisipkan baris atau kolom baru di dalam kotak tabel kursor yang sedang aktif.
    Split Table
    Digunakan untuk memisahkan baris pada tabel tersebut. Hal ini biasanya digunakan pada saat jumlah baris pada tabel melebihi satu lembar kertas sehingga terpaksa harus dilakukan pisah.

Cara Menghilangkan/Menyembunyikan Garis Tabel

Ketika anda menginginkan agar tabel tersebut tidak ingin terlihat ada garisnya meskipun tabel akan tetap menjadi bentuk tabel, maka hal yang harus dilakukan adalah dengan mengaturnya menggunakan setting border.

  1. Lakukan blok baris dan kolom dimana tabel tersebut tidak ingin ada garisnya.

  2. Cara Membuat Tabel Dengan Mudah di Microsoft Word

  3. Klik menu Design ->> pada group box Borders sebelah kanan terdapat tombol segitiga kecil yaitu Borders and Shading.
  4. Lalu anda akan dihadapkan pada kotak Borders and Shading.
  5. Pada tab Borders silakan pilih None (yang artinya ditiadakan) ->> lalu tekan OK.

  6. Cara Membuat Tabel Dengan Mudah di Microsoft Word

  7. Maka secara otomatis tabel tidak akan terlihat ada garisnya.

  8. Cara Membuat Tabel Dengan Mudah di Microsoft Word

  9. Klik menu Layout ->> klik View Gridlines. Tombol ini berfungsi untuk memperlihatkan garis semu pada garis tabel tersebut, meskipun tabel tersebut tidak akan tampil garis ketika dilakukan print dikertas.


Cara Membuat Tabel dengan Tampilan Menarik

Sebenarnya tanpa kita harus melakukan pengaturan pada tabel seperti yang saya jelaskan diatas, di microsoft word telah tersedia format tabel dengan berbagai macam formatnya yang menarik. Anda juga dapat membuatnya dengan pengaturan sendiri. Namun pada tutorial ini saya hanya menjelaskan format tabel bawaan.


Cara Membuat Tabel Dengan Mudah di Microsoft Word

  1. Klik pada area tabel yang ingin diubah bentuk formatnya.
  2. Klik menu Design ->> lalu pada group box Table Styles klik tanda segitiga dan silakan pilih bentuk format tabel yang anda inginkan. Maka secara otomatis tabel akan mengikuti format tersebut.



Demikian tutorial Cara Membuat Tabel Dengan Mudah di Microsoft Word, jika ada yang kurang jelas atau mau menambahkan komentar silakan tinggalkan komentar dibawah postingan artikel ini. Oh ya jika anda menginginkan artikel lain, anda dapat melihatnya di menu Daftar Isi di atas. Terima kasih sudah berkunjung di Blog Mas Fadholi, semoga bermanfaat.